Tokoh musik klasik Wolfgang Amadeus Mozart
Wolfgang Amadeus Mozart ( 27 Januari 1756 - 5 Desember 1791)
Ia dibaptis sebagai
Johannes Chrysostomus Wolfgangus Theophilus Mozart.
Mozart adalah seorang komponis yang produktif dan berpengaruh dari era klasik . Lahir di kota Salzburg, Semenjak kecil Mozart sudah menunjukkan kemampuannya yang luar biasa.
Mozart mahir dan berkompeten memainkan alat musik Piano dan Biola pada saat usianya masih 5 tahun.
Pada usia 17 tahun Mozart menjadi musisi terkenal di Salzburg, namun tumbuh kegelisahan dan kemudian melakukan perjalanan untuk mencari posisi yang lebih baik.
Saat mengunjungi Vienna pada tahun 1781, Dia memilih untuk tinggal di ibukota, di mana ia mencapai ketenaran tapi dengan penghasilan finansial yang ia dapatkan sedikit. Selama bertahun-tahun di Wina, ia banyak menulis karya-karyanya.
Karya Mozart yang paling terkenal adalah
simfoninya,
concerto, dan
opera, dan bagian dari Requiem, yang sebagian besar hasil karyanya belum selesai pada saat menjelang kematiannya.
Hasil karya Mozart lebih dari 600 karya yang mendunia dan banyak berpengaruh sebagai referensi musik dalam pendidikan seni musik di seluruh dunia.
Dia adalah salah satu komposer yang paling populer di era perkembangan sejarah musik klasik di zaman klasik, dan karya-karya simfoni, concertante, opera, dan musik paduan suara menjadi kiblat trend musik barat pada generasinya.
Salah satu musisi muda pada zaman itu adalah
Ludwig van Beethoven banyak mengilhami dan menginspirasi karya-karya Mozart, dan bahkan
komposer ternama Joseph Haydn teman dan mentor dari Mozart menulis ungkapanya " tidak akan melihat bakat seperti itu lagi dalam 100 tahun pada keturunanya".